Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jenis Budidaya Pembenihan Ikan Yang Cocok di Kolam Air Deras

Donghua.ID Banyak Jenis Budidaya Pembenihan Ikan Yang Cocok di Air Deras, merupakan ikan konsumsi yang banyak di gemari dan mengandung banyak nutrisi yang baik untuk tubuh manusia.

Ikan merupakan salah satu jenis sumber bahan makan hewani yang paling banyak di konsumsi. Ikan juga menjadi sumber bahan makanan yang bisa didapatkan dengan mudah, baik itu ikan air tawar atau ikan laut.

Beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan banyak orang adalah Tempat untuk mendukung kehidupan pembenihan ikan disebut, Lebar kolam pembenihan ikan konsumsi disesuaikan dengan, Berikut ini bukan termasuk ikan air tawar yang banyak dikembangkan untuk budidaya yaitu, Berikut merupakan pembagian jenis kolam menurut fungsinya kecuali, budi daya pembenihan ikan jenis perairan payau/laut akan dilakukan masyarakat yang tinggal di daerah, 

Wadah yang dibuat dengan menggali tanah pada daerah dataran rendah atau tinggi disebut, Budi daya pembenihan ikan konsumsi pada kolam yang seluruhnya terbuat dari tanah disebut sistem, Pada keramba jaring apung bagian yang berfungsi untuk pemeliharaan benih ikan yaitu

Karena permintaan kebutuhan akan ikan terus meningkat, kini banyak orang beralih profesi sebagai pembudidaya ikan konsumsi. Ikan yang banyak dibudidayakan umumnya ikan air tawar seperti ikan lele, nila, gurame, dan lain sebagainya.

Pembudiayaan ikan-ikan tersebut tentunya memiliki cara atau teknik yang berbeda-beda, salah satu diantaranya adalah dibudidayakan pada kolam air deras. Apa itu budidaya kolam air deras? Dan apa contoh ikannya? Berikut informasinya.

contoh kolam air deras
Contoh Kolam Air Deras

Inilah Beberapa Jenis Budidaya Pembenihan Ikan Yang Cocok di Kolam Air Deras

Apa itu Kolam Air Deras?

Kolam air deras adalah sistem kolam budidaya ikan yang menggunakan air deras atau tempat pembesaran ikan yang airnya mengalir secara terus-menerus. Kolam ini memiliki debit air yang cukup besar sehingga dengan hitungan menit seluruh volume air dapat tergantikan.

Teknologi pembudidaya ikan menggunakan kolam air deras ini diadopsi dari Jepang dan pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada awal tahun 80-an. Adapun syarat budidaya kolam air deras adalah sebagai berikut.

Lokasi kolam air deras harus memiliki air yang stabil, debitnya besar dan selalu mengalir sepanjang tahun.
Ketinggian air untuk kolam air deras setidaknya kurang dari 800 meter di atas permukaan laut. Jika lebih udara akan semakin tinggi dan akan mempengaruhi pertumbuhan ikan.

Kolam air deras sangat cocok digunakan untuk budidaya beberapa jenis ikan, karena dapat mempercepat pertumbuhan ikan. Kolam air deras baik untuk budidaya ikan apa? Berikut jawabannya!

Jenis Ikan Air Deras

Ada banyak ikan yang hidup di perairan deras, namun yang sering dibudidayakan oleh masyarakat di Indonesia seperti ikan jenis :
  1. Ikan Nila
  2. Ikan Mas
  3. Ikan Patin
  4. Ikan Bawal
  5. Ikan Gurame / Mujair
  6. Ikan Tawes
  7. Ikan Gabus
  8. Ikan Lele

Untuk membuat kolam air deras, kondisi air harus diperhatikan, yaitu:

  • Debit air minimal 25 lt/detik, optimal 50-100 lt/detik.
  • Kandungan oksigen terlarut cukup tinggi, yaitu 6-8ppm.
  • Air yang dipakai untuk budidaya tidak tercemar oleh polusi pabrik, rumah tangga maupun pestisida pertanian.
  • Air dapat terpenuhi sepanjang tahun, baik musim penghujan maupun musim kemarau.
  • Konstruksi kolam, baik saluran pemasukan dan saluran pengeluaran, pematang, dan dasar kolam harus kokoh dengan konstruksi semen.
  • Pakan yang diberikan berkualitas baik, dengan kandungan protein 25-30%.

Kolam air deras terdiri dari enam bagian penting, yaitu;

  1. Saluran Pemasukan, saluran pemasukan yaitu berhubungan langsung dengan sumber air. Lebar saluran pemasukan yang baik adalah 1 m, tinggi 75cm, dan panjangnya menyesuaikan jumlah kolam yang akan dibangun dan debit air. Saluran pemasukan yang baik dibuat dari beton agar tidak mudah terkikis. Saluran pemasukan bisa digunakan untuk menyuplai air ke kolam air deras yang disusun berderet-deret sesuai jumlah yang dikehendaki.
  2. Pintu Pemasukan, pintu pemasukan berfungsi untuk menghubungkan saluran pemasukan dengan kolam. Kolam air deras dengan lebar 5 m dan panjang 10 m, pintu pemasukanya dibuat dengan lebar 50-75 cm dengan tinggi 25 cm. Untuk meletakan saringan air pada pada pintu pemasukan dibuat coakan vertikal selebar 3 cm dan kedalamanya 2 cm. Saringanya dibuat dari jeruji besi berdiametr 5mm yang dilas di kerangka besi. Kerangka saringan dibuat dari besi berbentuk segi empat dengan ukuran persis ukuran pintu pemasukan hingga pada posisi coakan.
  3. Pematang, pematang adalah bagian yang berfungsi sebagai penahan badan air. Pematang kolam air deras dibuat tegak lurus dengan konstruksi dari batu/batu bata dan campuran semen. Karena terbuat dari konstruksi semen maka pematang cukup memiliki ketebalan 30 cm. Sedangkan tinggi pematang adalah 150 cm.
  4. Dasar Kolam, dasar kolam dibuat dari bahan campuran semen sehingga mampu bertahan dari gerusan air. Dasar kolam harus dibuat sedemikian rupa sehingga saat dikeringkan maka air kolam dapat mengalir ke pintu pembuangan. Dengan begitu maka kotoran pun dapat keluar menuju pintu pembuangan.
  5. Pintu Pembuangan, pintu pembuangan berfungsi untuk mengalirkan air dari kolam menuju saluran pembuangan. Saat budidaya, pintu pembuangan berfungsi untuk menatur ketinggian air dan mengeluarkan air melalui saringan atau jeruji besi. Pintu pembuangan dibuat dengan lebar 50 cm. Seperti pintu pemasukan, saluran pembuangan juga dibuat coakan sedalam 3 cm, untuk memasukan saringan dari jerji besi.
  6. Saluaran Pembuangan, saluran pembuangan berfungsi untuk menampung saluran air yang berasal darin kolam air deras. Air yang keluar dari pintu pengeluaran dari tia-tiap petak kolam air deras akan ditampung di saluran pengeluaran. Untuk memperlancar pembuangan air di saluran pembuangan maka dasar saluran pembuangan harus lebih rendah dari dasar kolam deras.

Budidaya pembenihan ikan yang dapat dipelihara pada kolam air deras yaitu?

Budidaya pembenihan ikan yang dapat dipelihara pada kolam air deras yaitu ikan Nila. Ikan nila merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang paling banyak dibudidayakan pada kolam air deras.

Semenjak menyebarnya virus ikan KHV (Koi Herves Virus) pada tahun 2003 yang menyerang ikan mas di Indonesia, ikan nila menjadi ikan favorit untuk dibudidayakan karena cukup tahan penyakit. Selain itu ikan ini cukup banyak digemari sebagai ikan konsumsi.

Selain itu, budidaya ikan nila menggunakan sistem kolam air deras bisa mempercepat pertumbuhan ikan nila dan juga membuat harganya lebih mahal 15% dari ikan hasil kolam air tergenang atau keramba jaring apung.

Pertumbuhan ikan nila akan lebih cepat bila di budidayakan pada kolam air deras karena dipicu oleh intensitas makannya yang rakus karena tubuhnya terus aktif bergerak sehingga ikan cepat lapar. Terlebih lagi jika asupan makanannya memadai dan ditambah pakan bernutrisi secara intensif, perkembangannya akan lebih optimal.

Adapun jenis ikan nila yang sangat baik dikembangkan di kolam air deras yaitu ikan nila merah, nila GIFT, nila nirwana, nila janti, nila BEST, dan nila gesit. Semua jenis memiliki keunggulan tersendiri sesuai sifat masing-masing.

Nah itulah artikel tentang pertanyaan “Budidaya pembenihan ikan yang dapat dipelihara pada kolam air deras yaitu?” beserta jawaban dan penjelasan. Demikian artikel yang dapat saya bagikan dan semoga bermanfaat.

donghua sub indo, nonton donghua, animasi donghua, film donghua, donghua terbaru, donghua china, list donghua

nonton film animasi donghua, donghua china, film animasi china, nonton film donghua 3d china terbaik, list donghua, donghua terbaru, donghua anichin

film donghua 3d china terbaik, donghua terbaik yang sudah tamat, donghua kultivasi, film animasi china terbaik, film donghua 3d china terbaik romantis, donghua terbaru, donghua china

anime donghua sub indo, anime donghua overpower, film anime donghua, anime donghua reinkarnasi, anime donghua online, anime china, donghua china, situs nonton donghua china.

Adaptasi donghua Legendary Twins akhirnya diluncurkan, bagi banyak penggemar genre wuxia, ini adalah seri yang harus ditonton karena didasarkan.
Danang Kusumo
Danang Kusumo Hanya seorang yang biasa saja,, ingin membagikan tulisan yang seadanya,,

Posting Komentar untuk "Jenis Budidaya Pembenihan Ikan Yang Cocok di Kolam Air Deras"